Sapi … ingatan yang melambungkan kita pada hewan berkaki empat, bertanduk, memiliki ekor untuk mengibas serangga yang menghinggapi tubuhnya, pemakan rumput dan pakan sumber serat lainnya, penghasil susu dan daging terfavorit di dunia … juga feses untuk pupuk organik.
Kekuatan Yang Kuasa akan pencernaannya sangat mengangumkan, empat perut yang saling bersinergi melumat seluruh pakan menjadi daging yang lezat bergizi dan air susu yang bermanfat kaya nutrisi.
Jangan pernah berada di samping belakang ternak ini, pertahanannya dengan sepakan kaki ke samping memberi kemudahan bagi manusia untuk melakukan Inseminasi Buatan melalui bagian belakang ternak ini.
Dia makan secukupnya, lalu … empat jam kemudian, gelar dia sebagai golongan ruminansia bekerja. Bolus-bolus makanan keluar lagi dari rumen menuju mulut untuk dihancurkan dan disalurkan ke perut kedua – ketiga – keempat untuk pencernaan, sambil bersantai.
Air susunya sangat exclusive, tujuh hari adalah hari-hari terbaik untuk anaknya. Siapapun yang berani mengkonsumsi air susu selama tujuh hari bernama kolostrum tanpa memberi perlakuan apapun akan kualat akibat kedahsyatan kandungan kolostrum yang memang khusus untuk anakknya.
Saat anaknya lahir, jiwa keibuannya muncul … dijilati anaknya sesaat setelah bersalin dengan penuh kasih sayang untuk membersihkan tubuh sianak, menyalurkan ikatan batin untuk melindungi dari mikroorganisme pengganggu melalui ludahnya, memperlancar peredaran darah sianak sehingga anak dalam tempo seperempat jam kemudian segera berdiri, menapak kaki mungilnya, mencari sumber makanan bergizi dari induknya …
Sebuah nuansa yang menginspirasi … sehingga Al-qur’an pun menjadikan dirinya sebagai surat kedua dalam kitab suci sarat makna itu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar